Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Bangko Bisa Jadi Kecamatan Percontohan
Jumat, 13/Februari/2015 - 10:43:44 WIB
  Surya Arpan
 
TERKAIT:
   
 
BAGANSIAPIAPI - Pelaksana Tugas Sekda Rohil, Surya Arfan menyebut Kecamatan Bangko bisa jadi kecamatan percontohan bagi Kecamatan lain. Hal itu disampaikannya saat pembukaan Musrenbang Kecamatan Bangko yang dipusatkan di Kantor Camat Bangko.

"Saya yakin Bangko dapat menjadi percontohan bagi kecamatan lainnya sehingga menjadi indikator keberhasilan pembangunan," ujarnya, dilansir dari riaumandirico, Kamis kemarin.

Disebutkan, usaha dan kerja keras ditambah keyakinan akan menjadikan Bangko diperhitungkan, untuk itulah langkah  memperelok keindahan Kota Bagansiapiapi perlu dilakukan. "Penataan kota dilakukan dari mulai gerbang masuk, hingga ke pelosok kepenghuluan, jalan yang rusak kita perbaiki, jangan ada lagi air tergenang, terutama bundaran masuk ke kota," anjurnya.

Saat ini, katanya, di beberapa titik ruas jalan di Kota Bagansiapiapi kondisinya masih memprihatinkan, diperparah  lagi saat musim penghujan, genangan air (banjir, red) yang terjadi dikarenakan drainase yang dibuat salah satu SKPD tidak rendah ke arah laut, sehingga air tidak bisa mengalir.

"Orang akan menilai, jika pembangunan di ibu kota sudah baik, maka akan baik pula pembangunan di berbagai daerah kecamatan lainnya, sebaliknya jika di ibu kota buruk maka buruk pula pandangan orang menilainya," pungkasnya.

Musrenbang dihadiri sejumlah anggota DPRD dari berbagai komisi dan SKPD, hingga acara selesai pelaksanaan Musrenbang berjalan dengan lancar.

Dalam kesempatan yang sama, anggota DPRD Rohil memberikan apresiasi terhadap Plt Sekda Surya Arfan yang memperioritaskan pembangunan di segala sektor khususnya Bangko sebagai percontohan di kecamatan lainnya.

Wakil Ketua Komisi B DPRD Rohil, Habib Nur saat diwawancarai usai pembukaan Musrenbang, mendukung arahan Plt Sekda tersebut. "Kita setuju dengan  yang disampaikan Plt Sekda tadi, Bangko posisinya di ibu kota maka dari itu kita akan jadikan kecamatan percontohan," ujarnya Habib.

Dikatakannya, momen Musrenbang adalah bentuk rutinitas tahunan yang biasanya digelar Pemkab guna membahas pembangunan ekonomi kemasyarakatan ke depannya. Untuk itu pihaknya juga akan melakukan pengawasan yang ketat supaya apa yang dicita-citakan bersama bisa terwujud dan berjalan sesuai  ketentuan undang undang.

"Pada rapat nanti kita akan tekankan kepada SKPD yang kita bidangi seperti, BKP, Diskanlut, Disperindag, Distanak dan lain sebagainya agar dapat memaksimalkan anggaran yang ada di instansinya masing masing. Ya, kita belajar dari pengalaman sebelumnya lah. Pada pelaksanaan nantinya dapat berjalan baik dan memberikan manfaat kepada masyarakat," pungkasnya.*klik-mbr

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com