Jumat, 26 April 2024
Follow:
Home
Di Riau, Dumai Kota Sedang Terbersih
Wako Ajak Warga Giatkan Goro
Selasa, 17/Februari/2015 - 06:05:36 WIB
  Warga RT 007 Bukit Batrem Goro Bersama
 
TERKAIT:
   
 
DUMAI (klikriau.com) - Dumai telah ditetapkan sebagai Kota Sedang Terbersih di Provinsi Riau. Untuk itu, diminta untuk menggiatkan pelaksanaan gotong royong (Goro) di lingkungan masing-masing. Mulai dari tingkat RT,  Kelurahan dan Kecamatan se Kota Dumai hendaknya bersatu padu meningkatkan kebersihan lingkungan.

"Giatkan goro, masyarakat di tingkat RT, kelurahan dan kecamatan se kota Dumai dan tingkatkan kebersihan di lingkungan masing-masing, mudah – mudahan kita bisa meraih meraih piala Adipura tahun 2015," tegas Walikota Dumai Khairul Anwar di sela-sela kegiatan sosialisasi penyaluran Raskin di media centre, Jalan Putri Tujuh Dumai, akhir pekan kemarin.

Menurut Khairul Anwar, tim Adipura akan turun ke Dumai Maret mendatang. Sebelum tim turun, masyarakat Kota Dumai diminta untuk mempersiapkan diri dengan melakukan gotong royong di lingkungan masing-masing.

"Ya, nanti Maret tim Adipura akan turun ke Dumai melakukan penilaian, saya optimis dapat, karena Dumai sudah ada mudal 75, tapi karena ada perubahan maka kita perlu meningkatkan kebersihan dan penataan kota," tegasnya.

Informasi yang diperoleh, Tantangan terhadap Isu-isu penting terkait Instrumen Kebijakan Adipura dalam mewujudkan Kota Bersih, Hijau, Sehat dan Berkelanjutan yang dihasilkan dari masukan berbagai pihak yang mengemuka antara lain rendahnya kredibilitas dan legitimasi hasil pelaksanaan, hasil penilaian tidak mencerminkan kinerja Kota (sesaat), sustainabilitas kinerja kota rendah, dan ketidaktransparan pelaksanaan dan rendahnya partisipasi publik.

Untuk menjawab tantangan tersebut perlu adanya Revitalisasi Program Adipura guna mendapatkan Instrumen Kebijakan yang inovatif dan efektif dalam mewujudkan Kota Bersih, Hijau, Sehat dan Berkelanjutan. Kota Adipura bukan saja Bebas Sampah tapi juga kota Berkelanjtan yang nyaman huni, lieable, smart & green economy.

Tahapan pelaksanaan yang jelas dan sistematis sehingga pelaksanaan dapat dengan mudah dilakukan dan dapat dilaksanakan efektif dengan memperhatikan kapasitas dan persoalan yang ada.

Sebagai upaya terus menerus untuk merevitalisasi Program Adipura, kriteria penilaian kota Adipura akan semakin ditambah. Bukan saja Bebas Sampah dan memiliki Ruang terbuka & Hijau tapi juga harus bisa menjaga Biodiversity Perkotaan, Udara Bersih, dan Air Bersih (Lingkungan Sehat).

Hal tersebut dilakukan dalam upaya terus menerus untuk merevitalisasi Program Adipura menuju Kota Bersih, Teduh, Sehat dan Berkelanjutan (Liveable, Smart & Green Economy) di tahun 2020.

Selain itu, untuk menuju Kota Adipura yang Berkelanjutan dibutuhkan penguatan Kepemimpinan Daerah, Kapasitas Aparat Daerah, Partisipasi Masyarakat dan Peran Dunia Usaha. Semua upaya tersebut dituangkan dalam peta jalan menuju kota berkelanjutan.

Dalam kerangka penguatan peta jalan kota berkelanjutan di tahun 2020, indikator kualitas lingkungan dan sustainabilitas kota akan ditingkatkan terdiri dari: Bersih, Hijau dan Sehat, dan Ecology Foot Print yang Rendah.

Sebelumnya, Kepala Dinas Tata Kota, Kebersihan dan Pertamanan (DTKKP) Kota Dumai, Zulfa Indra, mengatakan, tim Adipura akan melakukan penilaian ke kota Dumai. Menurutnya, Dumai meraih piala di bidang kebersihan itu.

"Berbagai upaya telah dilakukan untuk menjaga kebersihan. Salah satunya dengan meminta partisipasi masyarakat menjaga dan memelihara kebersihan lingkungan serta meningkatkan kesadaran masyarakat membuang sampah pada tempatnya," tukas Zulfa. *dika



 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com