MERANTI(klikriau.com) - Kembali terpilih menjadi Bupati di Kabupaten Kepulauan Meranti, Irwan Nasir ucapkan terima kasih pada masyarakat yang telah mendoakan dan memberikan dukunga">
Rabu, 24 April 2024
Follow:
Home
Kembali Terpilih, Irwan Ucapkan Terima Kasih
Rabu, 27/Januari/2016 - 00:55:32 WIB
  Ilustrasi  
TERKAIT:
   
 
MERANTI(klikriau.com) - Kembali terpilih menjadi Bupati di Kabupaten Kepulauan Meranti, Irwan Nasir ucapkan terima kasih pada masyarakat yang telah mendoakan dan memberikan dukungan selama ini.

Menurut Irwan, tanpa dukungan dan doa dari masyarakat kabupaten termuda di Riau itu, tentunya ia tidak akan terpiliuh untuk kedua kalinya untuk memimpin daerah itu.

"Kita tidak akan sampai disini jika tidak ada dukungan dari masyarakat, untuk itu saya mengucapkan terima kasih banyak," ungkapnya.

Kedepan, Mantan Bupati Kepulauan Meranti itu juga mengajak masyarakat untuk kembali bersatu dalam membangun negeri agar lebih maju dan berkembang lagi.

"Lupakan Pilkada dan kedepan mari kita bangun Kabupaten Meranti untuk lebih baik dan lebih maju," terangnya.

Sebagaimana diketahui, keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak gugatan dari pasangan T Mustafa - Amyurlis (Bermutu), maka pasangan Irwan - Said dinyatakan sebagai pemenang dalam Pilkada Meranti.

Setelah adanya keputusan MK bahwa gugatan Bermutu tidak dilanjutkan sidangnya, maka H Irwan dan H Said Hasyim akan ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti periode 2015-2020.

Penetapan yang akan dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum Daera (KPU) Kepulauan Meranti pada hari ini (27/1) di Afifa Jalan Banglas Selatpanjang.*Klik-ref

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com