Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Presentasi Klinik Sampah Bawa Siswa Pelalawan ke Jakarta
Senin, 29/Agustus/2016 - 18:03:51 WIB
  M Abdul Raziq berfoto dengan wali kelasnya, Oktavinna Lingga di SMP Global Andalan
 
TERKAIT:
   
 
PANGKALAN KERINCI -  Pengelolaan sampah yang masih minim di Provinsi Riau membuat siswa kelas 9C SMP Global Andalan Pangkalan Kerinci, Muhammad Abdul Raziq (14), memilih presentasi tentang klinik sampah.

Presentasi ini dalam acara Kuis Kita Harus Belajar (Ki Hajar) yang diadakan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pada 26 hingga 28 Agustus 2016 di Hotel Furaya, Pekanbaru. Presentasi tersebut berhasil mengantarkan Raziq, sapaan akrabnya mewakili Riau di Jakarta, November mendatang.

"Ide itu muncul karena melihat pengelolaan sampah di Riau, seperti Pekanbaru belum maksimal. Karena itu saya memilih klinik sampah agar sampah tersebut bisa dipilah, mana yang bisa didaur ulang dan dibuat kompos. Selain itu, saya harus menjawab pengisian kuis secara online dari lima mata pelajaran seperti Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, IPA dan IPS," jelasnya, Senin (29/8).

Siswa sekolah yang berlokasi di Komplek PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) ini mengaku senang karena menyisihkan puluhan peserta lain yang menurutnya sangat bagus.  Sebab, ia tidak punya banyak waktu untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti kuis ini.

"Kuis ini awalnya saya ikuti tingkat kabupaten Pelalawan, lalu saya lulus tingkat Kabupaten dan mewakili Pelalawan di tingkat Provinsi Riau. Persiapan yang saya lakukan seadanya karena lomba ini diberi tahu mendadak, sekitar empat hari saja," ucapnya.

Untuk mempersiapkan diri pada November mendatang, Raziq mengatakan akan lebih giat belajar, khususnya materi kelas 7 karena pada kuis-kuis sebelumnya banyak materi banyak berasal dari sana.

Staff guru bagian kesiswaan, Tiouli mengaku bangga dengan prestasi yang diraih oleh anak didiknya. Bagaimana tidak, pretasi tersebut tidak mudah diraih oleh banyak siswa, apalagi dengan persiapan yang minim.

"Kami bangga dengan prestasi Raziq. Ia berhasil membanggakan orangtua, sekolah dan Kabupaten karena berhasil mewakili Riau di Jakarta tiga bulan lagi. Kami akan mendukungnya dan melatih dia agar dapat memberikan yang terbaik untuk Riau," katanya.

Kuis Ki Hajar merupakan kompetisi tanya jawab soal yang mengandalkan kemampuan siswa dan siswa untuk menjawab soal-soal berbagai mata pelajaran. Kuis ini diikuti oleh siswa dari tingkat SD, SMP, dan SMA secara online sejak 2005.**/rilis   


 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com