Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Gubri Evaluasi Kinerja SKPD
Jumat, 28/Oktober/2016 - 17:42:30 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU-Kepala Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Sumber Day Air (Ciptada) Riau Dwi Agus Sumarsono masih tetap menjadi perhatian karena tak bisa menggenjot realisasi yang saat ini masih berkutat dikitaran 10 persen.

Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman pun 'ikut pusing' dengan menagih komitmen yang sudah diteken di atas materai sebelumnya. Orang nomor satu di Riau itu pun meminta kinerja anak buahnya itu agar dapat memaksimal kinerja agar dapat meningkatkan realisasi fisik dan keuangan seperti Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lainnya.

"Kemarin kita sudah rapat evaluasi ?kinerja SKPD. Ternyata dalam evaluasi, Ciptada realisasinya paling rendah dan ini kita minta untuk menunda kegiatan yang tak terkejar, kemudian dilanjutkan ke APBD-P," kata Andi Rachman (sapaan akrab gubernur), Jumat (28/10/16), sebagaimana dilansir riauterkini.com.

Mantan anggota DPR RI, berharap Ciptada mampu merealisasikan belanja anggarannya di atas 70 persen. Andi bahkan mewanti-wanti, akan terus mengevaluasi jika memang tak bisa mewujudkan komitmen yang sudah dibuatnya sendiri, akan berdampak pada penyusunan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang baru nanti.

"Sebenarnya penilaian ini tidak hanya dilakukan di APBD 2016, sebelum-sebelumnya juga sudah pernah dilakukan. Kalau memang tidak mampu tentu akan kita evaluasi. ?Tapi kalau memang sudah tak mampu kenapa kita pertahankan, tentu kita evaluasi," tegas Andi. (ee)

(f: int)

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com