Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
Menata Rumah Kecil Minimalis Agar Terlihat Luas
Minggu, 09/Juli/2017 - 13:20:40 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Jika memungkinkan tentu kita menginginkan sebuah rumah besar, luas, sehingga mampu memuat keinginan semua anggota keluarga, baik dari segi fungsi maupun tata letak.

Tetapi zaman sekarang banyak orang yang memilih bentuk rumah minimalis dan sederhana karena sangat terbatasnya lahan yang digunakan untuk membangun rumah. Tentu butuh siasat tertentu agar rumah kecil minimalis bisa terlihat besar dan lapang, berikut tekhniknya.

Hindari Cat Warna Putih

Masyarakat luas banyak yang beranggapan bahwa dengan memberikan cat rumah berwarna putih akan membuat rumah tampak sejuk dan luas, padahal banyak para desainer interior mengatakan bahwa cat yang putih jika tidak tepat penggunaan justru membuat kesan ruangan lebih terlihat sempit.

Seorang desainer interior menjelaskan bahwa jika penerangan yang ada pada rumah anda redup dan dinding anda berwarna putih maka akan ada suatu bayangan yang menyebabkan ruangan anda terlihat suram dan kotor. Jadi banyak saran yang mengatakan untuk lebih menggunakan cat dinding berwarna lain supaya bayangannya sejelas cat putih dan itulah yang membuat rumah terlihat lebih besar dan suasanya lebih nyaman.

Pada rumah kecil, disarankan penerangan yang cukup, jangan sampai suram, karena akan membuat ruangan terasa kecil.

Penambahan Cermin

Adanya cermin di dalam ruangan akan dapat membuka ruang baru, cermin juga digunakan sebagai pemantul cahaya lampu jadi cahaya yang alami akan dihasilkan oleh adanya cermin tersebut.

Untuk mendapatkan ruangan yang baru di dalam ruang yang sangat kecil anda bisa meletakkan cermin yang besar pada sudut ruangan atau bisa juga pada belakang satu furnitur.

Perabotan Pemantul Cahaya

Jika tidak suka akan adanya cermin besar pada rumah,  kita dapat menggunakan furnitur atau perabotan rumah tangga yang bisa juga merefleksikan objek ataupun cahaya didepan furnitur tersebut.

Perlengkapan rumah berjenis vas bunga yang berbahan stainless steel atau pajangan alumunium juga bisa membuat efek yang sama yaitu sebagai pembuka ruang baru. Dengan adanya cahaya yang cukup pada ruangan itu adalah kunci utama agar ruangan terlihat lebih terang dan juga terkesan besar.

Bisa digunakan benda yang permukaannya dapat merefleksikan objek contohnya seperti gelas atau kaca. Benda - Benda tersebut tidak hanya merefleksikan objek dan cahaya namun bisa juga membuat ruangan terlihat lebih ringan.

Pengecatan Langit  Langit

Banyak yang menyarankan untuk mengecat langit - langit dengan warna yang sama atau bisa juga warna yang lebih terang satu tingkat dari dinding rumah. Jika cat warna dinding dan langit - langit anda terlalu kontras maka ruangan akan nampak seperti terbelah.

Penempatan Furnitur Besar

Lebih kita meletakkan furniture yang besar, cukup satu berada di rumah karena akan terlihat lebih luas daripada anda harus meletakkan furnitur yang kecil - kecil tapi banyak.

Satu karpet besar, satu lampu gantung besar dan bahkan dengan satu cermin besar akan membuat ruangan dalam rumah anda terlihat lebih luas daripada perabotan yang berukuran kecil.

Semakin sedikit perabotan yang ada pada rumah akan lebih baik dan juga tidak perlu susah payah jika bosan ingin mengganti desain rumah karena perabotannya jumlahnya cuma sedikit.

Gambar Lukisan

Jika ada tamu yang sedang bertamu pada rumah, buatlah mereka fokus pada satu titik yang cukup menonjol. Kita bisa meletakkan lukisan yang besar dengan gambar yang indah dan unik karena dengan begitu akan mengalihkan perhatian tamu yang berkunjung terhadap keadaan rumah anda yang sempit sekaligus dapat membuat ruangan lebih menarik.***/zie/int

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com