Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
2 Ribu Restoran Tercatat Sebagai WP
Azarisman Rozie: Hanya 30 Persen Aktif Bayar Pajak
Selasa, 01/Agustus/2017 - 21:00:12 WIB
  Azarisman Rozie
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Kepala Badan  Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru Azarisman Rozie mengungkap, dari sekian banyak restoran yang ada di kota Bertuah, hanya 2000-an saja terdaftar sebangai wajib pajak (WP).

Yang lebih memprihatinkan, sebagai salah satu penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD), dari jumlah tersebut hanya sekitar 30 persen saja yang aktif membayar pajak.

"Petugas kami sudah diintruksikan untuk jemput bola ke lapangan. WP harus diperhatikan dan diawasi," ujar Azarisman Rozie, Selasa (1/8/17).

Ia menyebutkan, 70 persen wajib pajak tidak aktif sama sekali. Angka tersebutlah yang nantinya akan digenjot sehingga pada akhir tahun nanti angka wajib pajak 70 persen yang tidak aktif dapat menurun.

"Ini akan kami cari penyebabnya kenapa 70 persen lagi tidak aktif bayar pajak. Nanti bisa diketahui apakah karena tidak ada usahanya lagi alias bangkrut atau memang tidak mau bayar," ungkapnya.

Jika memang usaha yang sudah tidak ada maka pihaknya akan menghapus dari daftar Wajib Pajak. Sesuai dengan peraturan dan perundangan berlaku. Selanjutnya jika ternyata usahanya masih ada, maka pihak Bapenda sendiri akan melakukan upaya paksa.

Sebelumnya Pemko Pekanbaru memasang target besar untuk pendapatan asli daerah (PAD). Akan tetapi untuk realisasinya sendiri hingga semester 2 tahun 2017 masih jauh dari yang diharapkan. Salah satunya adalah realisasi pajak restoran. Dimana pemko menargetkan akan mendapat pemasukan sebesar Rp129,9 miliar dari pajak restoran. Akan tetapi baru tercapai hingga Juli 2017 ini baru Rp41, 6 miliar saja.

Maka dari itu, instansi terkait yakni Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) hanya memiliki waktu 5 bulan lagi untuk mencapai kekurangan target yakni sebesar Rp88 miliar lebih.

Azharisman Rozie mengaku pihaknya masih lemah dalam menggenjot pendapatan daerah. Meski mengalami trend kenaikan pendapatan dari tahun sebelumnya, angka capaian saat ini dikatakan Rozie belum sebanding dengan jumlah wajib pajak (WP) yang ada.

"Semester I di 2015 itu dari sektor restoran Bapenda dapat mencapai angka Rp12,3 miliar. Tahun berikutnya (2016, red) mengalami kenaikan. sebesar Rp15,5 miliar. Tahun ini bisa tembus angka Rp35,7 miliar. Ditambah bulan ini (Juli, red) sudah di angka Rp41,6 miliar, sehingga pada akhir 2017 ditargetkan pendapatan harus bisa di atas Rp100 miliar. Dengan catatan jajaran yang ia pimpin dapat bekerja lebih serius lagi. Seperti fokus ke dalam pembenahan sistem jaringan online serta pengawasan terhadap wajib pajak. (nae)

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com