Jumat, 26 April 2024
Follow:
Home
Pasutri di Inhu Tewas Bersimbah Darah Akibat Dibacok
Sabtu, 14/Oktober/2017 - 07:59:25 WIB
  Jasad sang suami, Ali Subhan
 
TERKAIT:
   
 
PEMATANG REBA - Sepasang suami istri, Ali Subhan (46) dan Saripah Aini (26) ditemukan tewas menggenaskan akibat luka bacok dan diduga korban pembunuhan di Desa Alim, Kecamatan Batang Cenaku, Indragiri Hulu.

Kejadiannya baru diketahui oleh warga pada Jumat (13/10/2017) pagi sekira pukul 05.30 WIB. Pasangan suami istri tersebut ditemukan sudah tudak bernyawa di dua lokasi berbeda.

Sang istri, Sarifah ditemukan tewas di dalam rumah yang ditempatinya, sementara suaminya ditemukan di jalan menuju areal kebun sawit yang juga milik warga sekitar.

Akhirnya kedua jasad pasutri malang ini dibawa ke RSUD Indrasari Pematang Reba, disaksikan langsung KBO Reskrim dan Tim Identivikasi Polres Inhu.

Dari visum dan pemeriksaan awal yang dilakukan tim dokter RSUD Indrasiri Pematang Reba, kedua korban itu tewas karena kehabisan darah akibat luka bacok yang dialaminya.

"Kedua korban itu tewas akibat kehabisan darah atas luka bacok yang dialaminya," kata Kapolres Inhu, AKBP Arif Bastari melalui KBO Reskrim Polres Inhu, Ipda Loren Simanjuntak.

Dikatakan Loren, berdasarkan pemeriksaan sementara tim dokter RSUD, ditemukan beberapa luka bacok pada jasad korban. Terutama pada bagian vital, seperti kepala, leher, pundak dan muka.

"Untuk korban Ali Subhan, luka terparah dialaminya pada bagian muka sebelah kanan, bahkan luka tersebut nyaris mengenai bola mata korban. Sedangkan istrinya Saripah, mengalami luka bacok pada kepala bagian belakang," kata Juntak.

Sejauh ini sambung Juntak, pihaknya masih melakukan penyelidikan guna mengungkap siapa pelaku pembunuhan itu. Ini tergolong pembunuhan yang sangat sadis.

"Guna mengungkap motif dan siapa pelakunya, saat ini kita tengah melakukan penyelidikan lebih mendalam, dan beberapa saksi sudah kita mintai keterangan," kata Juntak.***/skr


 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com