Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Pergoki OTK Masuk Rumah, Lina Kena Gorok di Leher
Senin, 15/Januari/2018 - 15:11:47 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
ROKANHILIR - Lina atau Ciawa (46), warga jalan Tenaga Dusun Tengah Rt.003 Rw.007 Kepenghuluan Panipahan Kecamatan Pasir Limau Kapas Kabupaten Rohil, digorok pria yang dia pergoki masuk rumahnya. Akibat kejadian itu mengalami luka serius pada bagian lehernya.

Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH melalui Paur Humas Aiptu Yusran Pangeran Chery menjelaskan bahwa kejadian ini pada Minggu (14/1/2018) siang. Berawal ketika korban berada di dapur, tiba-tiba seorang laki-laki yang tidak dikenal masuk ke dalam rumah korban melalui kolong dapur rumah korban.

Selanjutnya korban bertanya kepada laki-laki yang tidak dikenal tersebut dengan kalimat "Kamu Mau Apa".  Akan tetapi tanpa berkata apa apa lagi, pelaku langsung menyandera korban dengan sebuah pisau sambil mendekap mulut korban dan pisau berada di leher korban.

Kemudian disaat pelaku hendak membawa korban masuk ke dalam kamar rumah korban, tiba-tiba anak korban melihat dan berteriak minta tolong. Melihat situasi tersebut, pelaku langsung menggorok korban di bagian leher dan langsung melarikan diri terjun ke bawah kolong rumah.

Sedangkan korban dilarikan ke puskesmas guna mendapatkan perawatan, hingga sekarang korban dapat diselamatkan dengan luka robek di bagian leher disebabkan benda tajam.

Dan setelah melakukan serangkaian olah tempat kejadian perkara dan menerima keterangan sejumlah saksi, Polisi merangkum ciri ciri pelaku.

Adapun ciri ciri pelaku diketahui saat kejadian menggunakan baju warna Hitam lengan pendek bercorak merah di kedua lengan. Rambut pendek. Badan sedang kurus. Saat itu pelaku menggunakan masker di leher. Tinggi sekira 165 cm dan Muka Mersi.***/syu

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com