Rabu, 24 April 2024
Follow:
Home
Awas Banjir karena Pekanbaru Potensi Hujan Siang Ini
Selasa, 13/Maret/2018 - 09:18:29 WIB
  Banjir di Jalan Sudirman Pekanbaru. Foto dok
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Tinggal di kota Pekanbaru? Siap-siap banjir jika hujan lebat datang, termasuk hari ini, karena berdasarkan data dari BMKG Stasiun Pekanbaru Kota ini diprediski berpotensi hujan hari ini, Selasa (13/3/2018).

Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru Slamet Riyadi menjelaskan potensi hujan yang akan mengguyur Kota Pekanbaru dengan intensitas ringan hingga sedang, serta dapat disertai petir dan angin kencang.

"Selain Kota Pekanbaru, ada juga daerah lain yang berpotensi akan diguyur hujan pada siang ini. Diantaranya Rohil, Rohul, Kampar, Bangkalis, Pelalawan, Kuansing, Inhu, Inhil dan Kepulauan Meranti," katanya.

Untuk pantauan kondisi cuaca pada pagi ini, tambah Slamet, cerah berawan dengan potensi hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai dengan petir dan angin kencang terjadi di sebagian wilayah Kampar, Rohil, Rohul, Pelalawan, Siak, Inhu, Inhil dan Kepulauan Meranti.

Potensi hujan juga terjadi pada malam hari, dengan intensitas ringan di sebagian wilayah Kota Dumai, Bengkalis, Siak, Kuansing, Kepulauan Meranti dan Inhil. Sedangkan pada dini hari nanti, kondisi cuaca cerah berawan dengan potensi hujan intensitas ringan terjadi di sebagian wilayah Inhil.

Sekadar informasi suhu udara pada hari ini diperkirakan 23.0 sampai dengan 33.0 derajat celcius. Kelembaban udara 55 sampai dengan 98 persen. Arah angin bertiup bertiup secara variatif dengan kecepatan 09 sampai dengan 27 kilometer per jam.**/nai

 
Berita Terbaru >>
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
Bus ALS Terguling di Bukittinggi, 1 Meninggal dan 46 Luka-luka
Gelar Buka Bersama, IKTS Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan
Menolak Minum Obat, Pengasuh Aniaya Balita 3 Tahun
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com