Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Kabanpol PP Pekanbaru Umumkan 100 Personel Baru yang Lolos Seleksi
Kamis, 05/April/2018 - 07:29:53 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU-Kepala Badan Satuan Polisi Pamong Praja Kota Pekanbaru, Agus Pramono  sudah mengumumkan 100 nama anggota baru personil yang dinyatakan lolos seleksi.

Pemberitahuan nama-nama anggota baru yang lolos seleksi tersebut disampaikan langsung oleh Agus Pramono melalui pesan singkat ke seluruh peserta yang ikut seleksi. Baik yang dinyatakan lolos, maupun yang tidak lolos.

"Senin sore kemarin saya langsung yang SMS. Semua saya SMS tidak ada yang tertinggal satu pun. Tidak hanya yang lolos, yang tidak lolos pun saya sms," kata Agus, Rabu (4/4/2018).

Setelah mengumumkan 100 orang peserta yang lolos seleksi anggota baru akan dilakukan proses registrasi. Pihaknya akan memberikan waktu registrasi hingga Kamis (5/4) besok.

"Mereka sekarang melakukan registrasi sampai hari Kamis. Kalau tidak ada yang melakukan registrasi tentu ini kita anggap tidak bersedia menjadi bagian dari kita. Nanti kita laporkan ke pak Plt Walikota dan Pak Sekda seperti apa teknis untuk menggantinya," terangnya.

Setalah melakukan registrasi, seluruh anggota baru ini langsung bekerja. Sebab terhitung mulai bulan ini, seluruh anggota baru yang lolos seleksi ini sudah mulai dihitung masa tugasnya.

"Sesuai program anggaran yang sudah disahkan, itu mulai bulan April ini mereka sudah menerima gaji," pungkasnya.(*)

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com