Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Safari Ramadan di Rupat
Amril: Pantau dan Waspadai Aktivitas yang Mencurigakan
Rabu, 30/Mei/2018 - 12:34:14 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
BENGKALIS- Sebagai kawasan yang berbatasan langsung dengan perairan internasional Selat Malaka, Kecamatan Rupat Utara sangat rentan dengan aksi penyelundupan barang berbahaya seperti Narkoba.

"Seluruh lapisan masyarakat harus peduli dan berpartisipasi aktif. Pantau dan waspadai setiap aktifitas siapapun yang patut dicurigai yang ada kaitannya dengan peredaran narkoba. Segera laporkan kepada aparat penegak hukum atau pemerintahan terdekat bila mengetahuinya," imbau Bupati Bengkalis, Amril Mukminin.

Imbauan tersebut disampaikan Bupati Amril saat menggelar Safari Ramadan di masjid Al Hidayah desa Teluk Rhu, Kecamatan Rupat Utara, Senin malam  (28/5/ 2018).

Memang, sebagai daerah yang juga berbatasan dengan negara tetangga, banyak sekali desa di Kabupaten Bengkalis yang berpotensi dan dapat dijadikan pintu masuk atau penyelundupan narkoba dari luar negeri, seperti Malaysia.

Lebih-lebih untuk desa-desa yang berada di wilayah pesisir seperti di Kecamatan Rupat Utara yang umumnya memang memiliki pelabuhan rakyat atau pelabuhan tikus.

Untuk itu, Bupati mengajak seluruh masyarakat Rupat Utara saling bekerja sama dan pro aktif memberantas peredaran narkoba, seperti melaporkan kepada pihak kepolisian setiap ada yang mencurigakan.

Kemudian, Bupati juga mengajak setiap orang tua di daerah ini mengawasi putra-putrinya agar tidak menjadi korban penyalahgunaan Narkoba.

"Hingga saat ini upaya yang paling efektif untuk mencegah penyalahgunaan Narkoba pada anak-anak adalah pendidikan dalam keluarga. Orang tua diharapkan untuk mengawasi dan mendidik anaknya agar selalu menjauhi penyalahgunaan Narkoba," pesannya mengakhiri. (*)

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com