Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
400 Pedagang Penuhi Jalur CFD Pekanbaru Tiap Minggu
Senin, 09/Juli/2018 - 21:15:04 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Pemindahan areal Car Free Day (CFD) ke Jalan Jenderal Sudirman ternyata berdampak pada menjamurnya pedagang menggelar lapaknya di area CFD tersebut.

Menurut Kepala Bidang Pasar DPP Pekanbaru, Suhardi, setidaknya kini terdapat hampir 400 pedagang di areal CFD yang baru. Hal ini berdasarkan pendataan yang dilakukan DPP Pekanbaru kepada pedagang yang berjualan di CFD.

"Sekarang kurang lebih hampir 400 pedagang. Jumlah ini terus bertambah setiap pekannya," ujarnya, pada Senin (9/7).

Suhardi menjelaskan, DPP Pekanbaru juga tidak mencegah pedagang baru berjualan di areal CFD.

"Masalahnya kami tidak mungkin menolak pedagang baru yang ingin berjualan. Mereka juga memilik hak yang sama dengan pedagang yang lainnya," jelasnya.

Lebih jauh Suhardi mengatakan, DPP Pekanbaru hanya bisa mewajibkan pedagang untuk mengurus kartu tanda daftar pedagang (TDP) jika ingin berjualan di CFD.

"Ini dilakukan agar mempermudah kami mendata pedagang disana (areal CFD). Ini juga mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, seperti menjual barang-barang yang tidak diperbolehkan," tuturnya.

Meskipun diwajibkan, Suhardi menuturkan pendataan pedagang tidak dipungut biaya sepersenpun.

"Tidak ada pungutan, silahkan lakukan pendaftaran ke Kantor DPP Pekanbaru di jam dan hari kerja. Gratis," pungkasnya.

Seperti yang diketahui, pemindahan CFD ke Jalan Jenderal Sudirman sudah dilakukan sejak beberapa pekan belakang oleh Pemko Pekanbaru. Sebelumnya CFD digelar di Jalan Gajah Mada dan Jalan Diponegoro.

Khusus pedagang, terletak di Jalan Cut Nyak Dien atau di dekat Pustaka Wilayah Soeman HS Pekanbaru.**/ril

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com