Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Peringati HUT RI ke 73
Bank Riau Kepri Gelar Perlombaan Seni Budaya Melayu Berbasiskan Digital
Jumat, 17/Agustus/2018 - 15:00:15 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Mengangkat budaya kearifan lokal melayu, Bank Riau Kepri melaksanakan berbagai macam perlombaan seni dan budaya sempena memperingati Hari UlangTahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 73, bagi seluruh Divisi/Desk, Cabang/Capem dan Kedai di wilayah Riau dan Kepri.

Kali ini bank berlogo tiga layar terkembang ini melaksanakan lomba pantun melayu, lomba tari kreasi atau tari melayu, lomba lagu melayu dan lomba stand-up comedy melayu.

Tidak tanggung-tanggung, Bank Riau Kepri melibatkan langsung juri dari Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau Dr. Rizaldi, dari Dinas Pariwisata Pemprov Riau Tabrani dan dari Dinas Pariwisata Kota Pekanbaru Erjison guna menentukan juara perlombaan dari masing-masing kategori.

Uniknya, pelaksanaan masing-masing jenis perlombaan ini dibuat dalam bentuk video yang berdurasi antara 3-5 menit dan wajib menggunakan bahasa daerah dan busana melayu. Jadi kesemua lomba ini, tidak perlu hadir di kantor pusat, cukup mengirimkan rekaman video melalui sarana WhatsApp.

Seluruh kategori perlombaan yang diikuti oleh Divisi/Desk, Cabang/Capem dan Kedai ini dikirim dalam bentuk video melalui media sosial whatsap atau email yang telah disediakan panitia paling lambat pada tanggal 10 Agustus 2018 yang lalu. Tim juri membutuhkanwaktu 3 hari untuk menseleksi juara yang akan ditentukan sejak seluruh video diterima.

Masing-masing Divisi/Desk, Cabang/Capem dan Kedai Bank Riau Kepri berlomba-lomba dalam mempersiapkan penampilan terbaik agar dapat menang pada perlombaan ini. ntusiasme tersebut diperlihatkan seluruh pegawai Bank Riau Kepri.

Selain mengangkat kearifan budaya lokal perlombaan ini juga menanamkan nilai kekompakan bagi seluruh insan Bank Riau Kepri dan sebagai momen untuk meningkatkan rasa kekeluargaan dan saling dukung dalam bekerja.

Keriuhan sudah terlihat sejak awal diumumkannya perlombaan ini, dimana seluruh insan Bank Riau Kepri terlihat antusias menyiapkan property dan pakaian terbaik. Masing-masing  Divisi, Cabang/Capem dan Kedai memberikan penampilan terbaik dan mendokumentasikan kegiatannya. Seluruh pegawai sangat heboh dan percaya diri dengan kreasinya masing-masing.

Pengumuman pemenang lomba dilaksanakan setelah Upacara HUT RI ke 73, Jumat (17/8/18) di halaman Kantor Pusat Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri. Meskipun dengan busana yang basah kuyup akibat hujan deras pada saat pelaksananan Upacara HUT RI ke 73 masing pegawai Divisi/Desk, Cabang/Capem dan kedai tetap bersemangat menyaksikan pemberian hadiah kepada pemenang perlombaan.**/ril

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com