Sabtu, 27 April 2024
Follow:
Home
Seskab: Pertemuan Jokowi - Prabowo Tanpa Syarat
Sabtu, 13/Juli/2019 - 13:13:33 WIB
  Pramono Anung, Eric Tohir dan Jokowi
 
TERKAIT:
   
 
JAKARTA - Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung menegaskan, tidak ada syarat apapun yang diajukan pada pertemuan antara Jokowi yang sudah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai Presiden RI periode 2019-2024 dengan Calon Presiden 02, Prabowo Subianto, hari ini, Sabtu (13/7/2019).

“Pertemuan hari ini betul-betul engga ada syarat apapun, termasuk syarat memulangkan siapa saja engga ada,” kata Seskab menjawab wartawan usai mendampingi Presiden Jokowi bertemu dengan Prabowo Subianto, sejak dari Stasiun MRT Lebak Bulus Jakarta hingga santap siang bersama di FX Senayan, Jakarta.

Seskab juga menyampaikan, bahwa Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto telah menyepakati akan saling berkomunikasi dan mengunjungi. Sehingga pertemuan yang terjadi pada hari ini bukan pertemuan yang terakhir.

“Pasti akan ada pertemuan selajutnya, dan tidak ada syarat-syarat seperti yang disampaikan,” ujar Seskab.

Mengenai inisiasi pertemuan, Seskab menegaskan, yang jelas kedua pemimpin sudah bertemu, dan pertemuan tersebut dirancang bersama untuk kebaikan bersama.

Ia mengingatkan, Jokowi sudah menyampaikan secara terbuka sesudah ini tidak ada lagi 01 atau 02, tidak ada lagi kampret dan cebong. Prabowo pun juga mengatakan hal yang sama.

Mengenai bentuk kerja sama ke depan, Seskab Pramono Anung meyakini, tentunya Jokowi maupun Prabowo mengetahui. **/ril

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com