Kamis, 09 Mei 2024
Follow:
Home
Piala Kemenpora RI, Kejuaraan Taekwondo Andalan Indonesia Diikuti 2.220 Peserta
Jumat, 01/Maret/2024 - 15:40:21 WIB
  Suasana pembukaan Kejuaraan Taekwondo Andalan Indonesia 2024 di GOR Gelanggang Remaja Pekanbaru., Jumat (1/3/24).
 
TERKAIT:
   
 
KLIKRIAU (PEKANBARU)-- Kejuaraan Taekwondo Championship 2024 Andalan Indonesia Piala Kamenpora RI menjadi kejuaraan taekwondo dengan peserta terbanyak, yaitu mencapai angka 2.220 peserta. Kejuaraan Taekwondo yang digelar mulai dari 1-3 Maret 2024 itu, diikuti oleh enam provinsi di Sumatera, diantaranya Sumatera Barat, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Jambi, Riau dan Kepri.

"Alhamdulillah, peserta kejuaraan kita terbanyak tahun ini, mencapai angka 2.230 peserta. Ini menjadi kejuaraan taekwondo dengan jumlah peserta terbanyak. Peserta berasal dari lima provinsi di Sumatera," jelas  jelas Ketua Panpel Andrio Loka Saputra, Jum'at (1/3) usai pembukaan di GOR Gelanggang Remaja Pekanbaru.

Sementara itu, Kadispora Riau Erisman Yahya yang membuka secara resmi Kejuaraan Taekwondo Andalan Indonesia berharap kejuaraan taekwondo terbuka ini bisa menjadi tolak ukur bagi taekwondoin Riau di PON XXI nanti.

"Saya sangat apresiasi kejuaraan taekwondo ini. Pesertanya sangat banyak, mencapai 2.230 peserta dan ini luar biasa sekali. Saya harap ini bisa jadi tolak ukur dan uji tanding kita menghadapi PON Aceh-Sumut tahun ini" pungkas Erisman Yahya, Kamis siang.

Kejuaraan Taekwondo Andalan Indonesia mempertandingkan kategori Poomsae dan Kyorugi prestasi, pemula dan senior.

Panitia Pelaksana juga menyediakan hadiah utama Sepeda Motor, TV LED 32 inchi, lemari es emas, sepeda, uang pembinaan jutaan rupiah.(kim)

 
Berita Terbaru >>
Pemerintah Segera Mulai Seleksi CPNS dan CASN di Sekolah Kedinasan dan Umum
KPK Panggil Kabag Pengelolaan Rumah Jabatan DPR RI sebagai Saksi
Gunakan Identitas Orang lain, Gazalba Saleh Lakukan TPPU dan Gratifikasi
Prabowo Serius Rencanakan 'Presidential Club' Bersama Para Mantan Presiden
Polda Riau Siap Kawal Munas BEM Seluruh Indonesia ke XVII
Damkar Pekanbaru Tingkatkan Pelayanan dengan Penambahan Armada Baru
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com