Senin, 06 Mei 2024
Follow:
Home
KIM Bukti Timah Dumai olah Daun Singkong Jadi Dendeng
Sabtu, 12/Januari/2019 - 16:33:51 WIB
  Dendeng daun singkong
 
TERKAIT:
   
 
DUMAI - Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Desa Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, mengolah daun ubi kayu atau daun singkong menjadi dendeng.

Menurut salah seorang anggota KIM Desa Bukit Timah, Mina Wati, pengolahan pucuk ubi menjadi dendeng ini berawal dari luasnya kebun ubi yang ada di desanya.

"Pertama berkebun ubi untuk dijual daunnya. Lalu terpikirlah untuk lebih mengolahnya menjadi dendeng," katanya, Sabtu (12/1/2019).

Selain luasnya kebun ubi, alasan lain menurut penuturan Mina, ide pengolahan tersebut karena banyaknya masyarakat yang suka dengan olahan daun ubi.

" Banyak yang suka apalagi disayur, coba hal lainlah," ujarnya.

Kelompok Informasi Masyarakat yang berjumlah sembilan orang ini telah beberapa kali mendapatkan prestasi mulai dari tahun 2015 hingga 2018 lalu.

" Pernah diundang pameran ke Bandung juga," tambah Mina.

Mina berharap untuk kedepannya ada bantuan promosi dari Dinas terkait agar produknya lebih dikenal.

"Semoga ada pengenalan ke masyarakat, supaya makin banyak yang mendukung," tutupnya.***/mcr


 
Berita Terbaru >>
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com