Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Malaysia Laporkan 3 Kematian Baru Akibat Corona
Selasa, 24/Maret/2020 - 09:07:48 WIB
  Foro ilustrasi
 
TERKAIT:
   
 
KUALALUMPUR - Tiga kematian baru akibat virus Corona atau COVID-19 terjadi di Malaysia. Semuanya masih terkait dengan tablig akbar yang digelar akhir bulan lalu di Sri Petaling. Malaysia juga melaporkan 212 kasus baru yang sebagian besar disebut berkaitan dengan tablig akbar yang sama.

Seperti dilansir Channel News Asia, Selasa (24/3/2020), Menteri Kesehatan Malaysia, Dr Adham Baba, menyebut dari 212 kasus baru yang dilaporkan di wilayah Malaysia, sebanyak 123 kasus di antaranya berasal dari cluster tablig yang digelar di Masjid Jamek, Sri Petaling, pada 27 Februari hingga 1 Maret lalu.

Total kasus virus Corona di Malaysia kini mencapai 1.518 kasus. Sekitar 970 kasus di antaranya atau sekitar 62 persen, disebut berasal dari cluster tablig. Acara tablig akbar itu dihadiri nyaris 20 ribu orang dari berbagai negara. Kasus-kasus virus Corona dari cluster tablig itu juga muncul di Brunei, Singapura dan Kamboja.

Dalam pernyataannya, Dr Adham menyebut adanya tiga kematian baru, sehingga total 14 orang meninggal dunia akibat virus Corona di Malaysia. Korban meninggal ke-12 atau yang disebut sebagai 'kasus 1.114' merupakan seorang pria Malaysia berusia 70 tahun. Dia diketahui ikut menghadiri tablig akbar di Sri Petaling sebelum dirawat karena virus Corona di Rumah Sakit Kluang.

Korban meninggal ke-13 atau 'kasus 1.006' merupakan seorang pria Malaysia berusia 49 tahun yang menjadi kontak dekat (close contact) dari salah satu peserta tablig akbar itu. Pasien ini meninggal saat dirawat di Rumah Sakit Miri.

Korban meninggal ke-14 atau 'kasus 595' merupakan seorang wanita Malaysia berusia 51 tahun. Dia juga seorang kontak dekat dari salah satu peserta tablig akbar itu. Pasien wanita ini meninggal dunia saat dirawat karena virus Corona di Rumah Sakit Miri.

Dalam pernyataannya, otoritas Malaysia menyebut total 1.345 pasien virus Corona masih menjalani perawatan medis. Dari jumlah itu, sebanyak 57 pasien kini dalam perawatan intensif, dengan 27 pasien di antaranya membutuhkan ventilator.**/detik.com

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com