Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Pulang Perjalanan Dinas ASN Tanah Datar Positif Corona
Jumat, 27/Maret/2020 - 12:02:44 WIB
  Wakil Bupati Tanah Datar
 
TERKAIT:
   
 
SUMBAR - Pemerintah Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, mengumumkan satu orang warganya positif COVID-19, setelah sebelumnya menjadi Pasien Dalam Pantauan (PDP) di Rumah Sakit Umum Achmad Mochtar Bukittinggi.

Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma di Batusangkar, Kamis malam (26/3/2020) mengatakan, pasien positif tersebut merupakan seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanah Datar, mengalami demam dan batuk usai melaksanakan perjalanan dinas bersama beberapa anggota dewan beberapa waktu lalu.

"Kami merasa prihatin Tanah Datar menjadi salah satu daerah pandemi COVID-19 setelah satu orang warga dinyatakan positif," katanya.

Zuldafri mengatakan, setelah dilakukan rapat bersama Forkopimdamaka pemerintah daerah akan melakukan karantina kepada lebih kurang 48 orang yang pernah kontak langsung dengannya.

Pemerintah daerah juga akan mempersiapkan lokasi, sumberdaya manusia dan sarana prasarana untuk karantina. Kemudian akan menugaskan tim gugus tugas menyusun rencana aksi karantina, berharap dapat memutus penyebaran virus COVID-19 di Tanah Datar.

"Dihimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak panik dan membiasakan hidup sehat serta kurangi keluar rumah dan jaga jarak dengan orang lain," kata Zul.

Sementara berdasarkan data dari posko gugus tugas penanganan COVID-19 Tanah Datar jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) meningkat dari hari sebelumnya.

Dari data Rabu (25/3/2020) jumlah ODPsebanyak 90 orang meningkat menjadi 116 orang pada Kamis (27/3/2020), sementara pasien dalam pengawasan (PDP) bertambah jadi 4 orang. ***/Antara

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com