Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Mari Berbuka dengan Som Tam, Salad Segar Ala Thailand
Sabtu, 25/April/2020 - 13:52:28 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Di bulan puasa, makanan segar dan sehat adalah menu yang baik untuk kesehatan tubuh. Banyak makanan seperti ini tersedia, salah satunya Som Tam, salad khas Thailand, dari sayuran mentah dan pepaya muda.

Di restoran Thailand tentu makanan ini lumayan mahal harganya, padahal sangat gampang dibuat dan bahannya juga ada di sekitar kita. Dengan bahan-bahan yang mudah didapat saat masa pembatasan sosial berskala Besar (PSBB) saat ini, Som Tam bisa jadi pilihan.

Berikut bahan dan cara membuat Som Tam:

Bahan-bahan:
200 gram pepaya muda
50 gram kacang panjang
cabe rawit sesuai selera
3 siung bawang putih
3 sendok makan kacang tanah matang
1 wortel
1 buah tomat
1 sendok teh ebi kering
1 sendok makan air perasan jeruk nipis
1 sendok teh kecap ikan
1 sendok teh garam
3 sendok makan air asam jawa
3 sendok makan gula merah serut
selada air (sebagai hiasan)

Cara:
1. Serut memanjang pepaya muda dan wortel.
2. Potong tomat menjadi 8 bagian.
3. Potong kacang panjang menjadi potongan 4 cm.
4. Cuci pepaya, wortel, tomat, dan kacang panjang menggunakan air matang.
5. Masukkan cabe rawit merah, bawang putih kupas, kacang tanah matang, ebi kering,air jeruk nipis, kecap ikan, garam, air asam jawa, gula merah serut ke dalam alat tumbuk / cobek dan tumbuk dengan pelan hingga semua tercampur dalam kondisi kasar.
6. Masukkan pepaya, wortel, tomat, kacang panjang yang sudah dicuci ke dalam alat tumbuk / cobek dan tumbuk secara kasar agar campuran meresap. Udah, jadi deh.***


 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com