Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
Positif Covid-19, Walikota Tanjung Pinang Meninggal Dunia
Selasa, 28/April/2020 - 23:44:03 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
KEPRI - Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul meninggal dunia di ruang ICU Rumah Sakit Raja Ahmad Thabib, RSUP Kepulauan Riau, pada Selasa (28/4/2020) pukul 16.45 WIB. Sebelumnya Syahrul dinyatakan positif Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kepri Tjetjep Yudiana membenarkan bahwa Walikota Tanjungpinang H Syahrul meninggal dunia.

“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, telah berpulang ke Rahmatullah H Syahrul Wali Kota Tanjungpinang,” kata Tjetjep, Selasa (28/4/2020) melalui WhatsApp kepada awak media. Tjetjep menyebutkan,  Walikota Tanjungpinang meninggal pukul16.45 WIB.

Kepala Dinas Kesehatan Kepri, Tjetjep Yudiana, menyebut Syahrul meninggal dunia bukan semata-mata disebabkan COVID-19, melainkan terdapat penyakit penyerta lainnya.

 “Semoga Arwah beliu mendapat tempat yang Mulya di sisi Allah SWT Aamiin YRA,” katanya.

Syahrul menjalani perawatan intensif sejak hari Sabtu, 11 April 2020 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Tabib, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauam Riau dan disebut terpapar Covid-19.

Sebelumnya juga dikabarkan Wako Tanjung Pinang ini telah menjalani cuci darah akibat ginjalnya sudah tidak berfungsi, serta riwayat gula darah sehingga dijemput tim medis dari kediamannya karena mengalami sesak nafas.

Duka mendalam ini juga berkumandang di seluruh sudut kota Tanjungpinang serta setiap rumah ibadah yang menyampaikan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya.

Sekilas Riwayat Singkat:
H. Syahrul, S.Pd, lahir di Tarempa, Siantan, Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau, Pada Tanggal 30 Agustus 1960, umur 59 tahun adalah Wakil Wali Kota Tanjungpinang (2013-2018) kemudian menjadi Wali Kota Tanjungpinang menjabat sejak Tanggal 21 September 2018-hingga sekarang.**









 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com