Sabtu, 22 November 2025
Follow:
Home
AKBP Supriyanto Terpilih Aklamasi Pimpin POBSI Pekanbaru
Jumat, 20 Desember 2024 - 07:05:12 WIB
  AKBP Supriyanto terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kota Pekanbaru periode 2024-2028.(ist)  
TERKAIT:
   
 
KLIKRIAU.COM (PEKANBARU) - AKBP Supriyanto resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kota Pekanbaru periode 2024-2028. Keputusan ini diambil dalam Musyawarah Kota (Muskot) POBSI Pekanbaru yang berlangsung di Dafam Hotel, Kamis (19/12/2024) malam. Seluruh peserta Muskot menyepakati penunjukan Supriyanto untuk memimpin organisasi tersebut.

Acara ini turut dihadiri sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua Umum POBSI Riau, Prof. Dr. Syahlan, S.H., M.H., Sekretaris Umum POBSI Riau H. Zulkarnaen Lubis, Bendahara POBSI Riau Hidayat, Ketua KONI Kota Pekanbaru Muhammad Yasir, S.H., dan Ketua KORMI Kota Pekanbaru Muhammad Yunus Pane, M.H.

Dalam sambutannya, AKBP Supriyanto mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Ia berkomitmen memajukan olahraga biliar di Kota Pekanbaru dan mencetak atlet-atlet berprestasi.

“Kami siap mengemban amanah ini dengan penuh tanggung jawab. Dalam waktu dekat, kami akan menyusun kepengurusan dan melaksanakan program kerja untuk pengembangan POBSI Pekanbaru,” ujar Supriyanto, yang juga bertugas di Biddokkes Polda Riau.

Supriyanto menjelaskan, salah satu prioritasnya adalah menjaring bibit-bibit atlet muda yang tersebar di 26 rumah biliar di Pekanbaru.

“Kami akan merangkul semua rumah biliar dan klub yang ada di Pekanbaru. Setelah pelantikan, kami berencana mengadakan turnamen biliar tingkat nasional dengan hadiah ratusan juta rupiah untuk menemukan talenta baru,” tambahnya.

Ketua Umum POBSI Riau, Prof. Dr. Syahlan, mengapresiasi terpilihnya kepengurusan baru di Pekanbaru. Ia menyebutkan bahwa Pekanbaru menjadi kabupaten/kota ketujuh yang telah menyelenggarakan Muskot POBSI di Provinsi Riau. “Pembentukan kepengurusan ini adalah langkah strategis untuk mempersiapkan atlet biliar menghadapi Porprov 2026. Dalam waktu dekat, POBSI Riau juga akan menggelar turnamen biliar tingkat pelajar dan mahasiswa untuk menjaring generasi muda berbakat,” ungkap Syahlan.

Sementara itu, Ketua KONI Kota Pekanbaru, Muhammad Yasir, mengucapkan selamat atas terpilihnya AKBP Supriyanto. “Selamat dan sukses kepada AKBP Supriyanto yang juga merupakan pengurus KONI Pekanbaru. Semoga mampu membawa olahraga biliar di Pekanbaru menuju prestasi yang lebih baik,” harapnya. (Kim)

 
Berita Terbaru >>
Astra Bergerak Bersama Anak Bangsa: Membangun Kesejahteraan dari Desa, Untuk Hari Ini dan Masa Depan Indonesia
Bupati Siak Tekankan Pentingnya Peran Guru sebagai Pilar Pembangunan SDM
PHR Catat Produksi Cemerlang di Sumur Pinang East-2 Capai 2.648 BOPD
Indosat Rayakan Perjalanan ke-58 Tahun, Perkuat Komitmen Hadirkan AI Lebih Inklusif
Imigrasi Pekanbaru Raih Juara II AHII 2025
Menag Dapat Anugerah Penggerak Nusantara 2025 Bidang Harmoni dan Ekoteologi
Kisah Sukses 3 Kelompok Pemuda Rohil Binaan PHR Ciptakan Inovasi Berbasis Lingkungan
PT BSP Tingkatkan Layanan Kesehatan Desa Lubuk Garam dengan Beri Bantuan Alat Medis
Sejarah Agraria di Siak, Lahan dan Kebun Sawit Rakyat Dilepaskan Dari Kawasan
PT BSP Latih Pemuda Desa Jadi Juru Las Profesional Berbasis 3F
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2025 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : [email protected]