Sabtu, 22 November 2025
Follow:
Home
Pekanbaru U-14 Championship 2025 Resmi Bergulir, 16 Tim Ikut Berlaga
Jumat, 14 Februari 2025 - 13:15:22 WIB
  Pembukaan turnamen Pekanbaru U-14 Championship 2025, oleh Kadispora Pekanbaru Hazli Fendiyanto.(ist)  
TERKAIT:
   
 
KLIKRIAU.COM (PEKANBARU) -- Sebanyak 16 tim Sekolah Sepak Bola (SSB) di Kota Pekanbaru mengikuti Pekanbaru U-14 Championship 2025, ajang yang digelar oleh Askot PSSI Pekanbaru bersama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru. Kompetisi ini berlangsung dari 14 hingga 24 Februari 2025.

Pembukaan turnamen berlangsung di Stadion Utama Riau dan dihadiri oleh Kepala Dispora Kota Pekanbaru Hazli Fendriyanto, Ketua Askot PSSI Pekanbaru Roni Saputra, Ketua Asprov Riau Edward, Pelatih PSPS Pekanbaru Aji Santoso, serta perwakilan dari Dispora Riau dan sponsor utama, Riau Petroleum.

Ketua Askot PSSI Pekanbaru Roni Saputra mengatakan bahwa seluruh tim yang berlaga telah melalui proses validasi. 

"Saat ini ada 16 tim yang telah tervalidasi dari 35 tim yang terdaftar. Mereka yang lebih dulu melakukan validasi berhak tampil di kompetisi ini, sementara tim lain menunggu proses validasi berikutnya," jelasnya.

Ia menambahkan bahwa sistem validasi ini bertujuan untuk pembinaan atlet muda agar lebih tertata. "Setiap pemain yang sudah terdaftar mendapatkan barcode sebagai identitas mereka. Ini mempermudah pemantauan karier mereka dan mencegah perpindahan SSB yang tidak terkontrol," ujarnya.

Kepala Dispora Kota Pekanbaru Hazli Fendriyanto menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan kompetisi ini. "Dengan adanya turnamen ini, kami berharap lahirnya bibit unggul yang bisa mengharumkan nama Pekanbaru di kancah sepak bola nasional," katanya.

Ia juga mengapresiasi inovasi Askot PSSI Pekanbaru dalam penerapan sistem barcode untuk pendataan atlet. "Kami harap metode ini bisa diterapkan di cabang olahraga lain, sehingga pembinaan atlet lebih terstruktur dan berkelanjutan," tambahnya.

Pelatih PSPS Pekanbaru Aji Santoso turut memberikan dukungan kepada para peserta. "Ini menjadi kebanggaan bagi tim SSB di Pekanbaru bisa bermain di Stadion Utama Riau. Teruslah berlatih dengan disiplin, karena sepak bola bisa menjadi masa depan kalian. Semoga dari kompetisi ini lahir pemain hebat untuk Indonesia," pesannya. (Kim)

 
Berita Terbaru >>
Astra Bergerak Bersama Anak Bangsa: Membangun Kesejahteraan dari Desa, Untuk Hari Ini dan Masa Depan Indonesia
Bupati Siak Tekankan Pentingnya Peran Guru sebagai Pilar Pembangunan SDM
PHR Catat Produksi Cemerlang di Sumur Pinang East-2 Capai 2.648 BOPD
Indosat Rayakan Perjalanan ke-58 Tahun, Perkuat Komitmen Hadirkan AI Lebih Inklusif
Imigrasi Pekanbaru Raih Juara II AHII 2025
Menag Dapat Anugerah Penggerak Nusantara 2025 Bidang Harmoni dan Ekoteologi
Kisah Sukses 3 Kelompok Pemuda Rohil Binaan PHR Ciptakan Inovasi Berbasis Lingkungan
PT BSP Tingkatkan Layanan Kesehatan Desa Lubuk Garam dengan Beri Bantuan Alat Medis
Sejarah Agraria di Siak, Lahan dan Kebun Sawit Rakyat Dilepaskan Dari Kawasan
PT BSP Latih Pemuda Desa Jadi Juru Las Profesional Berbasis 3F
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2025 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : [email protected]